Saturday, 4 July 2015

Edan, Demi Foto Unik Sepasang Kekasih Nekat Menantang Maut




komentar | baca - tulis komentar

Edan, Demi Foto Unik Sepasang Kekasih Nekat Menantang Maut

Sepasang kekasih Leonardo Edson Pereira dan Victoria Medeiros Nader rela menantang mau demi hasilkan foto terbaik.
Pasangan ini rela bergelantungan di tebing tanpa dibekali peralatan keamanan apapun diatas ketinggian 914 meter dari laut.
Dalam foto terliaht, Leonardo dan Victoria bergantian bergelantungan hanya dengan satu tangan di tebing saat foto diabadikan.
Hasil jepretan mereka sejatinya luar biasa terlebih berlatar belakang laut biru dan cerah di Rio de Janeiro, Brasil.
Dibalik foto indah, sejatinya risiko bisa saja mengintai pasangan ini, salah satunya tiupan angin.
Apa tanggapan Leonardo dengan beragam opini masyarakat terkait aksi yang dilakukan mereka berdua? "Saya tahu orang berpikir itu berbahaya dan gila. Tapi itu membuat saya merasa hidup," .
"Ini benar-benar tinggi dan saya hanya bertahan menggunakan kekuatan lengan saya. Saya harus percaya diri untuk tidak jatuh," imbuh Leonardo.
Usut demi usut, aksi itu ternyata bukan pertama kali dilakukannya. Ia pernah memanjat terbing setinggi 843,9 meter di Pedra de Gavea berlatar pemandangan Samudera Atlantik menakjubkan.
"Pertama kali saya melakukannya saya benar-benar takut dan tidak menggantung, hanya duduk di atas batu. Kedua kalinya aku lebih santai dan bergelantungan ditepian beberapa detik," akunya.
Pedra da Gávea adalah sebuah gunung di Hutan Tijuca, Rio de Janeiro. itu salah satu satu gunung tertinggi di dunia yang berhadapan langsung dengan laut.



Sumber :

KOTAK KOMENTAR

ARTIKEL TERKAIT

No comments:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...