Bukan lagi rahasia bahwa Indiamerupakan satu dari sejumlah negara di Asia yang tidak ramah terhadap kaum perempuan.
Itu disebabkan kasus pemerkosaan terhadap wanita cenderung tinggi. , sedikitnya terdapat satu kasus pemerkaosandi India setiap 20 menit.
Ironisnya, tak jarang wanita korban rudapaksa justru terkena hukuman.
Jika itu terjadi, malah justru masih bisa dikatakan "untung", lantaran tidak sedikit korban perbuatan dursila yang dibunuh secara sadis oleh pelaku.
Berbagai upaya dilakukan pemerintah maupun lembaga sipil Indiauntuk menekan jumlah kasus pemerkaosan.
Salah satunya, menggencarkan kampanye melalui iklan layanan sosial. Misalnya, dalam video iklan yang unik ini.
Dalam sebuah video iklan terbaru, misalnya, menunjukkan seorang pria pengantar makanan cepat saji memerkosa gadis yang memesan makanan.
Dalam rekaman video, pria bernama Ramu datang mengantar pesanan makanan ke rumah.
Dia lalu menekan tombol pintu rumah.
Karena tak ada jawaban, Ramu kemudian membuka pintu yang tak terkunci dan masuk ke dalam rumah.
Singkatnya, Ramu menemukan sang gadis tertidur seorang diri dalam kamar dan memperkaosnya.
Sebelumnya korban sempat melawan, namun usaha itu sia-sia lantaran kalah tenaga.
Tapi, setelah ia selesai merudapaksa, sang pria langsung mendapat telepon dari keluarganya.
Informasi yang diterima pria pemerkaos itu sangat mengagetkan:"Ramu, kamu di mana. Kamu harus segera pulang, adikmu baru saja menjadi korban pemerkaosan di rumahmu sendiri."
KOTAK KOMENTAR
|
No comments:
Post a Comment