Penasaran
ingin melihat uang US$1 juta (setara Rp11,6 miliar) dalam bentuk tunai?
Shooting guard klub bola basket NBA Indiana Pacers, Lance Stephenson,
menunjukkannya kepada Anda.
Stephenson memamerkan uang US$1 juta tunai
melalui akun Instagram. Pemain 23 tahun itu berpose dengan uang US$1
juta tunai yang diumbar di ruang ganti tim Pacers.Dalam
foto tersebut, Stephenson pura-pura menelepon menggunakan segepok uang.
"Seperti inilah US$1 juta dalam bentuk tunai, ini gila," ujar pemain
yang sudah memperkuat Pacers sejak 2010 tersebut dalam caption foto yang
diunggahnya ke Instagram.
Namun,
uang sebanyak itu bukan milik Stephenson. Juru bicara Pacers, Scott
Agnes, mengatakan uang itu merupakan bagian dari program yang dilakukan
NBA untuk memberi pemain pembelajaran mengenai pendidikan keuangan.
"Setelah
latihan selesai dan para pemain menyelesaikan kewajiban mereka terhadap
media, mereka berkumpul di ruang ganti tim di Stadion Bankers Life
Fieldhouse. Di sana, mereka menjalani pertemuan wajib mengenai
pendidikan keuangan," ujar Agnes.
Pemain
muda seperti Stephenson memang diyakini butuh pendidikan keuangan.
Pasalnya, banyak bintang muda NBA saat ini yang kesulitan mengelola uang
yang mereka dapat dari jerih payah menjadi atlet.
"Mengelola
uang mereka sangat penting dan itu bisa membuat frustrasi. Para pemain
diperintahkan untuk selalu tahu ke mana uang mereka ke luar. Mereka
diberitahu betapa pentingnya menyewa manajer keuangan. Para pemain juga
dijelaskan mengenai kepentingan audit," kata Agnes. (eh)
KOTAK KOMENTAR
|
ARTIKEL TERKAIT
Ekonomi
- Saking Bahagia, Kakek Ini 'Mandikan' Cucunya dengan Uang
- Bukan Hanya Dolar, Bahkan Rupiah Pun Menyimpan Misteri
- Wanita Asal Malang Buktikan Nabung 20 Ribuan Bisa Bikin Kaya Mendadak
- Sakit Hati, Pria di China Minta Dikremasi dengan Hartanya
- Miris, Titib Andalkan Upah Pijat Rp 2.000 untuk Makan Sehari
- Sedih! Cewek Ini Rela Jadi Sapi Dengan Bayaran Rendah Demi Obati Sang Ayah
- Direktur Kaya Raya Ini Kini Jadi Gelandangan, Tak Punya Uang Sepeserpun
- Ini Rupanya Kepentingan Google Sambangi Markas Go-Jek
- Gaya Anak Orang Kaya, Bakar Uang, Sekali Sek Rp 1,3 M, Simpanan Rp 8060 T
- Inilah Wilayah Industri BiruTerbesar Dunia
Olahraga
- Olahraga Aneh Ini Ampuh Atasi Sakit Leher dan Punggung
- Saking Sulitnya, Kiper AS Roma ini Tak Bisa Eja Nama Sendiri!
- Klasemen Lengkap Liga Champions Usai Match Day 3
- JAUH-JAUH DATANG DARI JERMAN, DEMI MAUNG BANDUNG
- Ini Dia Mojang Bandung Yang Tebak Skor 2-0 untuk Persib
- Ahok Iri Lihat Bus Persib
- Pasang Foto Mesra, Cristiano Ronaldo Menikah dengan Cowok Asal Maroko?
- Heroik, Andai Semua Wasit Sepak Bola di Dunia Seadil Wasit ini!
- Persib Keberatan Main di Jakarta, Final Piala Presiden Diwacanakan di Bali
- HAHAHAHHA ADA-ADA SAJA, PETINJU INI BUANG AIR BESAR SAAT BERTANDING DI RING. SUNGGU MEMALUKAN
No comments:
Post a Comment