Bencana kabut asap yang menimpa beberapa wilayah di Indonesia, termasuk Kota Palembang, Sumatera Selatan, hingga saat ini masih berlangsung. Provinsi-provinsi yang terkena dampak pembakaran lahan gambut itu masih diselimuti asap pekat. Panglima TNI Jenderal Gatot Nurmantyo mengirimkan 1.150 prajurit ke Sumatera Selatan (Sumsel) untuk mengatasi kabut asap akibat kebakaran hutan yang semakin meluas.
Di tengah-tengah usaha ribuan pasukan TNI berjibaku melawan api dan asap di lahan hutan yang terbakar hebat dan asap tebal, sebuah foto dua pasukan TNI yang sedang berbagi makanan menuai simpati dari netizen. Foto tersebut muncul di media sosial setelah akun Facebook Kota Palembang mengunggahnya pada Minggu, (25/10). "Terharu lihat foto ini, Terimakasih bapak2 TNI, TNI anak kandung rakyat," tulis akun seperti dikutip brilio.net, Senin (26/10).
Foto yang menunjukkan seorang anggota TNI yang membagikan makanan kepada rekannya tersebut pun mendapat ribuan share dan beragam komentar positif dari netizen.
"Memang saya sudah merasakan betul perjuangan TNI... Ketika membantu bencana Gunung Kelud... berjuang tanpa ada rasa takut... mementingkan seseorang yang membutuhkan... tanpa memikirkan dirinya.... semoga niat baiknya mendapatkan balasan yang baik pula dari Tuhan Yang Maha Esa," ujar akun Ahmad Nahri Ilman mengomentari.
"Yang ini baru benar dan perlu diberi tunjangan renumerasi, kami rela pajak yang kami bayarkan untuk mereka," kata akun Amirul Husni. "Haru sekali...tiada kata yang sanggup terucap selain terima kasih banyak bapak2 tentara ... Semoga kebaikan bapak2 tentara... mendapat balasan yg lebih dari Allah Swt....terima kasih...doa kami selalu menyertai mu," kata Umi Sri.
Sumber :
KOTAK KOMENTAR
|
ARTIKEL TERKAIT
Fotografi
- Inilah Foto-foto Yang Menyebabkan Jackie Chan Disebut Masuk Islam
- Bayi Bermata Satu Ini Meninggal Setelah 2 Jam Dilahirkan
- Pengendara Sepeda Jatuh Ketika Wanita Cantik Berfoto Tanpa Busana
- Kamuflase hebat tentara China, bisakah kamu menemukan posisi orangnya?
- Bikin Heboh! Mandi 'Darah', Julia Perez Nekat Berpose Topless
- Heboh! Foto Remaja Sembelih Kucing Ini Bikin Netizen Emo
- Ada Sosok Bandit Terbesar Amerika, Foto Ini Bernilai Rp 66 Miliar
- Serius Belajar di Atas Motor, Bocah Ini Curi Perhatian
- Foto-foto Ini Perlihatkan Kecanduan Orang pada Smartphone
- Risty Tagor Tampil Cantik, Kaus Kakinya Unik, Mau Lihat?
Inspirasi
- Penuh Air Mata, Terakhir Rasulullah Memimpin Salat dengan Posisi Duduk
- Hal yang Gampang Banget Bikin Galau Sekarang Ini
- Pesan untuk perokok ‘Cukup aku, cukuplah hanya aku’
- Gadis Cantik Anak Tukang Sampah Sujud di Kaki Ibu Usai Jadi Ratu Kecantikan
- Begini Cara Mengelola Hati, Saat Menghadapi Musibah
- Allah Malu Tidak Mengabulkan Hamba yang Berdoa Seperti Ini
- Penghina Nabi Kena Adzab, Ribuan Orang Menjadi Mualaf
- Kisah Nyata, Pedagang Sate Ini Dapat Resep dari Makhluk Gaib
- Heboh Kesetiaan Pria Terhadap Istri yang Meninggal
- Kisah Imam Masjid Dengar Jeritan Maut Anaknya yang Akan Meninggal
No comments:
Post a Comment