Film Harry Potter merupakan sekuel film yang diangkat dari novel berjudul sama. Di mulai dari Harry Potter and The Sorcerer’s Stone yang merupakan buku pertama ditahun 2002 langsung melejit sukses dipasarannya hingga buku terakhir. Kisah menarik tentang penyihir muda yang tidak lain dan tidak bukan adalah Harry Potternya sendiri, JK Rowling sukses membangun fantasy pembaca dengan kehebatan Hogwarts dan sihir-sihirnya.
Nah, untuk kamu penggemar Harry Potter, sepertinya kamu tidak akan lagi merasakan penasaran merasakan sensasi santap makan malam di Harry Potter Great Hall. Karena, Warner Bros Studio Tour London telah mengumumkan bahwa aka nada sebuah pesta meriah yang pertama kali akan diadakan serta menawarkan siapapun untuk makan malam di ruang makan Hogwarts.
Para tamu akan dimanjakan dengan tema makan malam natal yang ada dua menu dalam film Harry Potter yang disajikan di Great Hall.
Hogwarts Great Hall via http://lifestyle.sindonews.com/read/1050059/185/fans-harry-potter-nikmati-makan-malam-di-great-hall-hogwarts-1443835961
Dengan hiasan dan furniture yang diadaptasi dari film, akan ada pudding natal dan daging ham bertabur ceri. Lalu, setiap tamunya akan diberikan tongkat karena mereka akan menikmati makan malam Natal layaknya penyihir Hogwarts! Seru banget pastinya!
Selain itu, Warner Bros juga menawarkan pengalaman pasca-makan malam, yang memungkinkan para tamu untuk menjelajahi beberapa set film, seperti ruang rekreasi Gryffindor dan dapur Weasley di The Burrrow. Para peserta akan berpakaian layaknya penyihir muda di adegan musim dingin. Mereka juga akan mendapatkan pengalaman minum Butterbeer di kafe backlot dan berjalan-jalan di pusat perbelanjaan sihir, Diagon Alley.
Untuk biaya, memang tidak murah yaitu sebesar 230 Euro atau sekitar USD 350 atau kalau dirupiahkan bisa mencapai lebih dari Rp. 4juta. Sayangnya, hanya penggemar di atas 18 tahun saja yang bisa bergabung dengan pesta yang akan berlangsung 3 Desember 2015 mendatang.
Para Potterheads pasti udah mupeng nih pengen ikutan!
Sumber :
KOTAK KOMENTAR
|
No comments:
Post a Comment