Tenang saja, Hikikomori bukanlah sebuah virus menular ataupun mematikan. Namun, penyakit ini sangat-sangat merugikan bagi diri mereka sendiri, karena mereka tidak akan mampu untuk berkomunikasi kembali dengan dunia luar.
Pasalnya, orang-orang Jepang yang memiliki penyakit Psikologis Hikikomori ini akan mengurung diri mereka sendiri dirumah (bahkan ditempat tidur mereka!) dan tidak pernah beranjak keluar, bahkan untuk membuang sampah ataupun menjemur pakaian sekalipun. Wah… kebayang nggak sih betapa nggak menyehatkannya kegiatan tersebut bagi kondisi sosial kita?
Kehidupan Hikikomori
Source: https://hikkichan.com/hikki/src/140470121726.jpg
Rata-rata, penderita Hikikomori di Jepang adalah anak-anak lelaki muda, yang berusia produktif. Sampai saat ini, angka penderita Hikikomori mencapai 1 juta orang, dan terus bertambah. Tentu saja, hal ini begitu membingungkan bagi para psikolog serta ahli kesehatan mental. Bahkan, ada salah satu penderita Hikikomori yang sudah 3 tahun tidak keluar rumah, karena dia begitu malu pernah gagal di sekolah serta merasa begitu ditekan oleh keluarganya.
Meme tentang Hikikomori
Source: https://armchairjapanophile.files.wordpress.com/2014/09/hikikomori.jpg?w=596&h=463
Penderita Hikomori ini akan duduk tenang dikamar, sambil makan, tidur, browsing online, membaca, yang jelas tak pernah keluar dari rumah. Jangankan keluar rumah, keluar dari kamar tidurnya saja begitu jarang. Fenomena Hikokomori ini masih terus diselidiki untuk dicari tahu apa penyebab sesungguhnya.
Semoga saja, mereka segera mau keluar dari rumah, ya! Banyak sekali perubahan dan keindahan diluar sana, kok. Jangan takut!
KOTAK KOMENTAR
|
No comments:
Post a Comment