Friday, 31 July 2015

Berambut Pirang, Agnes Monica Dikira Orang Latin




komentar | baca - tulis komentar


Agnes Monica baru saja mengubah warna rambutnya menjadi pirang di Meche Salon di Los Angeles, Amerika Serikat. Mengubah warna rambut menjadi pirang, Agnes dikira orang Latin.

"When your hair colorist's salon has a big a** mirror in the restroom.... You just gotta do it (especially when this is the last time ure gonna see that hair color) #selfie #AGNEZMO @traceycunningham1," tulis Agnes di caption foto sambil bercermin yang diunggah di Instagramnya, agnezmo.

Ribuan fans memberikan tanda jempol dan memuji penampilan Agnes yang makin mirip bule.
"Duhhh kayak orang Latino jadi nya @agnezmo .... I ❤ it," ungkap pemilik akun januardos.
Namun, ada pula yang menyayangkan langkah pelantun "Coke Bottle" itu mengecat rambutnya dengan warna pirang.

"@agnezmo cantik natural rambut hitam....kan msh jd iklan sampho kan," papar yang lain, wahyu_rezty.

Sekadar diketahui, Salon Meche tempat Agnes perawatan merupakan milik Tracey Cunningham. Di awal karirnya, Tracey pernah menata rambut untuk Renee Zellweger, Jennifer Lopez dan Kate Beckinsale.


Sumber :

KOTAK KOMENTAR

ARTIKEL TERKAIT

No comments:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...